Cara Menjadi Misterius
Menjadi misterius itu sangat memikat. Baik untuk pria maupun wanita, mempertahankan elemen misterius dapat membuat orang menginginkan lebih dan terus menebak. Meskipun kadang sikap misterius tampak dingin atau asing, asalkan dilakukan dengan keanggunan dan hati-hati, misteri bisa menjadi cara yang ampuh untuk membuat teman, kekasih, dan orang yang baru Anda temui terpesona oleh pribadi yang mungkin selama ini tersembunyi dalam diri Anda.
Metode 1 dari 2:
Menguasai Dasar
Sunting
Gambar berjudul Break Bad News Step 02
1
Diam. Atau, dengan kata lain, tahan bicara Anda. Bila Anda orang yang ekstrover, santai dan periang, senang mengobrol, kadang mungkin sulit untuk menahan diri. Namun, memberitahu semua orang kisah hidup Anda pada pertemuan atau kencan pertama bisa membuat orang kehilangan minat, terutama bila Anda memberi detail yang sangat terperinci. Santai. Sambut keheningan. Cobalah menjadi pengamat.
Memberi tahu semua sering membuat orang takut karena mereka bertanya-tanya mengapa sangat mudah bagi Anda untuk seterbuka itu tentang hidup Anda dan mereka khawatir seberapa banyak Anda menginginkan mereka terbuka juga. Belajar untuk membatasi apa yang Anda katakan pada orang lain yang hampir tidak Anda kenal dan sisakan lebih banyak untuk imajinasi.
Ketahui kapan Anda harus bicara. Ingat kata-kata Plato? "Orang bijak bicara karena mereka memiliki sesuatu untuk dikatakan, orang bodoh bicara karena mereka harus mengatakan sesuatu."[1] Jadilah orang bijak, bukan orang bodoh.
Gambar berjudul Play a Player Step 08
2
Jadilah orang yang percaya diri. Sikap misterius mengharuskan Anda agar cukup percaya diri untuk tidak terpaksa mengisi keheningan dalam percakapan. Ini juga berarti tidak bingung dengan keheningan alami yang datang dalam interaksi sehari-hari antar manusia. Gunakan keheningan itu untuk efek yang lebih hebat, untuk memperkuat makna hal yang Anda katakan. Selain itu, percaya diri dari dalam akan tampak pada postur tubuh, ketenangan, dan ekspresi wajah Anda.
Supaya sukses menjadi misterius, Anda harus tampak tidak membutuhkan apa pun dari siapa pun. Anda tidak membutuhkan persetujuan dan tentu tidak membutuhkan seseorang untuk menuntun tangan Anda melalui perjalanan hidup. Apakah James Bond membutuhkan persetujuan? Angelina Jolie? Tidak dan tidak.
Gambar berjudul Be Mysterious Step 05
3
Jadilah orang yang cerdas dalam memberi ringkasan, bukan detail. Jangan pernah memberi terlalu banyak ketika Anda membicarakan hal-hal pribadi. Misalnya, bila orang yang Anda taksir ingin tahu tentang masa lalu Anda, katakan terus terang tapi tidak spesifik. Jangan pernah memberinya detail ekstra, atau menceritakan kisah lengkap. Coba meringkas semuanya. Mereka akan merasa mereka tahu walaupun sesungguhnya tidak benar-benar tahu.
Bersikap tegas sangatlah penting. Ketika Anda menjawab pertanyaan, jawab secukupnya dan langsung pada intinya, tidak bertele-tele. Orang lain tidak akan tahu apakah mereka perlu menyelidiki atau tidak, karena Anda memberi keseluruhan cerita (meskipun dengan sedikit detail). Bagaimana bisa mereka mendebat apa yang Anda katakan? Hak apa yang mereka miliki terhadap detail? Kebanyakan orang tidak akan mau menginjak batasan itu.
Gambar berjudul Avoid Stress for Your Day Step 06
4
Jaga penampilan luar yang tenang setiap waktu. Apa pun yang berkecamuk di dalam dunia yang berhubungan dengan Anda, hindari menunjukkan reaksi yang terlalu emosional pada peristiwa atau orang-orangnya. Ketenangan berhubungan erat dengan pancaran kepercayaan diri dan reaksi yang tenang akan menegaskan bahwa Anda berkepala dingin, dan juga memunculkan aura misterius. Orang akan bertanya-tanya bagaimana bisa Anda tetap tenang dalam situasi yang membuat mereka terguncang, marah, atau panik.
Ini mungkin membutuhkan latihan tetapi Anda bisa mulai dengan melatih napas dalam, belajar berkaca sebelum bereaksi pada peristiwa baru dan rumor tentang teman/keluarga, dan kemudian perlahan menyadari bahwa sikap tenang dalam reaksi Anda dapat membuat Anda mengatasi situasi tersebut lebih baik.
Ketika menunjukkan emosi seperti kemarahan atau cinta, sabar dan tenang. Tunjukkan emosi Anda dengan mata, lebih daripada mulut atau ekspresi wajah atau tindakan. Jangan berteriak bila Anda marah, dan jangan melompat untuk mencium seseorang bila Anda merasa jatuh cinta. Seorang kekasih akan mengharapkan keduanya, jadi jangan beri reaksi yang sudah jelas. Latih diri Anda supaya tenang dan bijak. Jaga suara Anda tetap tenang dan santai.
Gambar berjudul Be Mysterious Step 10
5
Kembangkan gaya Anda sendiri. Pakaian yang kita kenakan kerap menunjukkan siapa diri kita. Pakai polo Abercrombie & Fitch dan orang akan tahu siapa Anda. Kaos Doctor Who dan ransel dalam bentuk Tardis juga akan mengatakan siapa Anda. Jadi apa pun gaya Anda, jadikan itu milik Anda sendiri. Tak ada satu pun yang benar-benar tahu Anda ada dalam kelompok mana.
Selain selera berpakaian, hal yang sama juga bisa dikatakan tentang tindakan Anda. Melakukan sesuatu yang kontra intuitif dengan kepribadian Anda akan membuat orang bertanya-tanya, "Dari mana datangnya itu?" Jadi silakan. Setelah latihan sepak bola, keluarkan bakat bernyanyi Anda. Setelah merakit komputer, pergi ke salon untuk memanjakan diri dengan perawatan wajah. Pulang dari museum tepat waktu supaya bisa nonton pertandingan sepak bola. Jangan biarkan siapa pun menentukan siapa Anda
6
Tak bisa dibaca. Ketika James Bond melakukan hal-hal yang biasa dilakukan oleh James Bond, ia bekerja dengan berbagai cara yang tidak sama sehingga tidak bisa dibaca. Jika ia merayu seorang wanita, ia serius dan sabar, tidak menggebu-gebu atau kelihatan jelas. Bila ia menceritakan lelucon, tidak ada yang tahu bahwa itu lelucon sampai kalimat paling akhir. Pakai ini. Biarkan tubuh Anda tidak sesuai dengan suasana dan keadaan, berhati ringan di hadapan kesulitan, tanpa emosi ketika segalanya menjadi berat. Miliki sesuatu tentang Anda yang tidak bisa dimengerti.
Melakukan ini dengan baik akan membantu Anda menghindari label "gelap" yang kerap menyertai misterius. Seseorang yang tidak banyak bicara, agak penyendiri, dan tidak membutuhkan siapa-siapa bisa disalahartikan sebagai orang yang depresi. Ini bukan yang Anda inginkan. Memiliki sesuatu dalam diri Anda yang tidak sesuai dengan cetaakan baku akan menghindarkan Anda dari risiko disamakan dengan klise.